√ Cara Beli Pulsa Lewat SMS Banking BCA + Screenshot 2021

Diposting pada
Cara Beli Pulsa Lewat SMS Banking BCA

Seperti yang kita ketahui bersama di era yang sudah serba modern ini tentu setiap kegiatan dapat dilakukan dengan mudah dan cepat tanpa harus berpergian kesana kemari untuk menyelesaikan suatu permasalah terutama masalah yang kecil dan simpel seperti membeli pulsa.

Pada umumnya setiap orang yang ingin membeli pulsa pasti akan pergi keluar rumah menuju ke konter-konter pulsa terdekat untuk membeli pulsa benar bukan? Namun cara itu sudah tak berlaku lagi terutama di tahun 2019 yang mana setiap orang sudah memanfaatkan teknologi yang serba cangih ini.

Untuk membeli pulsa teman-teman tak perlu repot-repot lagi datang ke konter pulsa karena dengan menggunakan layanan SMS Banking kita juga dapat membeli pulsa bahkan dengan harga yang sangat murah bila dibandingkan dengan membeli pulsa di kios konter.

Semisal perbedaan harga membeli pulsa di kios konter sebesar 5 ribu rupiah maka duit yang harus kita bayarkan yakni 7 ribu rupiah benar bukan? 2 ribu rupiah dikenakan biaya tambahan sehingga dari 5 ribu rupiah menjadi 7 ribu rupiah yang harus dibayarkan. Namun biaya tambahan tersebut tidak berlaku bila teman-teman membeli pulsa lewat SMS Banking BCA.

Pada artikel ini mimin akan berbagi bagaimana cara membeli pulsa lewat SMS Banking BCA, yang pasti bila teman-teman mencari artikel yang membahas tentang pembelian pulsa melalui SMS Banking BCA maka disinilah tempatnya, namun bila teman-teman mencari artikel yang membahas cara membeli pulsa lewat SMS Banking BRI, BNI, ataupun Mandiri teman-teman bisa melihat artikel mimin yang lainnya karena semua sudah mimin sediakan dengan lengkap di situs ini.

Sebelumnya teman-teman juga harus tahu bahwa ada 2 cara yang dapat kita lakukan untuk membeli pulsa lewat SMS Banking BCA dan kedua cara tersebut akan mimin ulas secara lengkap + screenshot pada artikel ini, langsung saja simak caranya dibawah.

1. Cara Isi Pulsa Lewat BCA SMS Ketik

Untuk mengisi pulsa menggunakan cara pertama ini sangatlah simple dan sederhana yakni teman-teman cukup ikut perintah dibawah ini:

Ketik SMS dengan format PULSA(spasi)Jumlah Nominal Pulsa dalam Ribuan(spasi)Kode Akses kemudian kirim ke 69888 Selesai.

Keterangan:
1. Apa itu Kode Akses min? Lantas bagaimana cara mendapatkan Kode Akses tersebut? Kode Akses BCA adalah kode yang teman-teman saat registrasi di ATM jadi kode akses tersebut otomatis hanya teman-teman sendirilah yang mengetahuinya.

Penting dibaca:  √ Call Center BCA (No.Telp, Alamat dan Tarif) 24 Jam Layani Nasabah

2. Maksud dari Jumlah Nominal Pulsa dalam Ribuan apa min? Maksud dari jumlah pulsa dalam ribuan yakni bila teman-teman ingin membeli pulsa sebesar 20 ribu, teman-teman cukup ketik saja angka 20 tak perlu menambahkan angka 0 lagi dibelakang seperti ini 20.000 dan seterusnya, bila ingin mengisi pulsa sebesar 50.000 cukup ketik saja 50.

20 = berarti sebesar 20.000
50 = berarti pulsa yang diisi sebesar 50.000
100 = berarti pulsa yang diisi sebesar 100.000

Contoh: PULSA 50 12345 lalu kirim ke 69888

Apabila sudah selesai tunggu beberapa saat sampai teman-teman mendapatka SMS Konfirmasi pembelian pulsa dari nomor 69888, apabila teman-teman sudah mendapatkan sms tersebut berarti tandanya transaksi pembelian pulsa telah berhasil dan silahkan di cek kembali sisa pulsa yang ada.

2. Cara Beli Pulsa Lewat SMS Banking Dial

  • Dial kode *141*2#
  • Kemudian akan muncul beberapa pilihan langsung saja pilih nomor 1 SMS BCA
  • Pilih nomor 3 Isi Pulsa
  • Pilih nominal voucher isi ulang yang ingin dibeli yakni hanya akan tersedia 2 pilihan saja antar 50.000 dan 100.000
  • Jika sudah langkah terakhir input kode akses BCA teman-teman, tunggu beberapa saat sampai kamu mendapatkan SMS konfirmasi pembelian pulsa.
Cara Beli Pulsa Lewat SMS Banking BCA

Cara Beli Pulsa Lewat SMS Banking BCA

Cara Beli Pulsa Lewat SMS Banking BCA

Cara Beli Pulsa Lewat SMS Banking BCA

Pertanyaan: Berapa Biaya Isi Ulang Pulsa Lewat SMS Banking BCA? 

Seperti yang sudah mimin katakan diatas ya teman-teman bahwa pembelian pulsa melalui SMS Banking BCA ini gratis alias tidak di pungut biaya admin sepersenpun.

Kelebihan dan Kekurangan Membeli Pulsa Lewat SMS Banking BCA

Setelah mimin mencoba sendiri membeli pulsa melalui SMS Banking BCA maka dapat ditarik kesimpulan sederhana yakni ada beberapa kelebihan dan kekurangan yang bisa di dapatkan saat kita membeli pulsa lewat SMS Banking BCA.

Penting dibaca:  √ Call Center BCA (No.Telp, Alamat dan Tarif) 24 Jam Layani Nasabah

Kekurangan:

  • Hanya dapat mengisi pulsa di nomor sendiri yang terdaftar ke SMS Banking BCA dan tidak dapat mengirim pulsa ke nomor lain, seperti yang sudah teman-teman lihat dari kedua cara diatas bahwa tidak ada pilihan untuk menginput nomor tujuan benar bukan? 
  • Nominal jumlah pembelian pulsa juga terbatas yakni hanya tersedia jumlah sebesar 50.000 dan 100.000 jadi bagi teman-teman yang ingin membeli pulsa sebesar 5.000 saja atau 10.000 maka tidak dapat membeli melalui layanan SMS Banking BCA.
Kelebihan:
  • Mudah cepat dan praktis bisa dibeli dimana saja dan kapan saja tanpa harus keluar rumah sekalipun, karena kita juga dapat membeli pulsa diatas tempat tidur, wc, ataupun kamar mandi.
  • Gratis tidak dipungut biaya administrasi
Nah, itulah sedikit panduan bagaimana cara membeli pulsa lewat SMS Banking BCA yang dapat mimin berikan untuk teman-teman semua, seperti yang sudah mimin katakan diatas ya teman-teman bila ingin membeli pulsa menggunakan layanan SMS Banking BCA ini maka hanya dapat mengisi pulsa ke nomor sendiri saja tidak ada pilihan untuk mengisi pulsa ke nomor lain. Apabila teman-teman penasaran apasalahnya untuk dicoba terlebih dahulu, sekian semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *